Puisi Untuk Sang Bulan

Jika malam ini ada kata yang tertulis, hanya untuk dia..
Bulan,
Aku ingin bermandikan cahyamu,
Bulan tatap aku, jadi saksi atas semua yang terjadi..
Saksi dalam jatuhku dan saksi dalam jerihku..
Aku ingin ia tau malam ini, aku ingin ia meneteskan hujannya untukku..

Jika ada rindu malam ini, semata hanya untuknya..
hanya untuk bulan yang tri wulan ini tak nampak purnama..
taukah dia aku slalu menanti purnamanya..
tapi knapa saat hari kelima belas ia masih malu bersembunyi di balik mendung..

Bulan aku tau kesedihanmu..
aku tak ingin menambahnya..
tapi mengapa ketika aku ingin merangkulmu..
pagi datang dan aku hanya sang surya..

Aku benci itu semua,
aku benci sinarku yang tajam,
aku hanya ingin jadi bintang yang mendampingi,
mengusir mendung terangi jalanmu melintasi bumi.

No comments:

Post a Comment

Mohon isikan komentar guna kemajuan Arifzp88